20 Anak Buah Kapal (ABK) MV Sinar Kudus Yang Di Sandera Perompak Somalia Tiba di Tanah Air - Setelah mengalami penyanderaan oleh kawanan pembajak Somalia akhirnya 20 orang awak kapal MV Sinar Kudus tiba di tanah air. Tentu saja kedatangan mereka di sambut dengan gembira oleh keluarga masing masing.
Jika belum baca info tentang penyanderaan 20 ABK MV Sinar Kudus baca saja di Pembajakan Kapal Milik PT Samudera Indonesia MV Sinar Kudus Oleh Perompak Somalia , Pembebasan Kapal MV Sinar Kudus Yang Dibajak Oleh Perompak Somalia , Kisah Cerita Penyanderaan Awak Kapal ABK Sinar Kudus Yang Di Sandera Oleh Perompak Somalia
Setelah dibebaskan penyanderaan bajak laut Somalia, 20 orang Anak Buah Kapal (ABK) MV Sinar Kudus kini sudah menginjakkan kaki di Tanah Air. Kedatangan mereka disambut hangat oleh keluarga masing-masing di Bandar Udara Soekarno Hatta.
"Dengan pembebasan MV Sinar Kudus, kru akhirnya bisa kembali ke Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta," ujar Wakil Direktur PT Samudera Indonesia, David Batubara, kepada detikcom, Sabtu (7/5/2011).
David pun sudah memilih tempat khusus bagi keluarga untuk berkumpul. Tempat tersebut berada di sebuah hotel tak jauh dari Bandara.
"Dan malam ini kita fasilitasi keluarga berkumpul di suatu tempat untuk bersukacita daripada berkumpul di bandara," paparnya.
Sementara itu kapal MV Sinar Kudus saat ini masih berada di Oman. Kapal akan melanjutkan perjalanan setelah selesai perbaikan.
"Setelah selesai perbaikan kapal MV Sinar Kudus akan diberangkatkan ke Oman dengan kru baru yang sudah kita siapkan," tandasnya. ( detiknews.com )
Response to "20 Anak Buah Kapal (ABK) MV Sinar Kudus Yang Di Sandera Perompak Somalia Tiba di Tanah Air"